Description
Pada saat ini, produk mug tidak hanya digunakan semata mata untuk penggunaaan sehari hari, mug telah menjadi salah satu souvenir menarik yang dapat anda berikan untuk konsumen setia anda hingga calon konsumen anda. Mug dengan bahan keramik menjadi salah satu pilihan populer bagi anda yang ingin membuat souvenir menarik, dengan bahan keramik dan coating khusus serta desain yang di cetak dengan metode press sublime anda akan mendapatkan mug yang terkesan mewah, dan menarik.
Dengan membuat mug sebagai souvenir bagi para customer anda tidak menutup kemungkinan akan semakin meningkatkan brand awareness di benak para customer, selain itu apabila mug ini di gunakan di kehidupan sehari hari tentu para customer anda akan mengingat merek atau perusahaan anda apabila anda mencetak logo atau informasi lainnya mengenai perusahaan anda di mug tersebut, sehingga bisa menjadi metode promosi yang cukup efektif dan relatif murah.
Tujuan utama dari mug sebagai souvenir adalah meningkatkan kesadaran para customer mengenai merek atau perusahaan anda, serta memberikan souvenir yang bisa dimanfaatkan dan dapat di pakai dalam keseharian.